Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Menteri Korsel Kagum Melihat Mal Pelayanan Publik DKI Jakarta 

Jumat, 17 Juni 2022 – 14:18 WIB
Menteri Korsel Kagum Melihat Mal Pelayanan Publik DKI Jakarta  - JPNN.COM
Minister of Interior and Safety (MoIS) Korea Selatan Lee Sang-min saat berkunjung ke MPP Provinsi DKI Jakarta pada Kamis (16/6). Foto Humas KemenPAN-RB

Angka ini tentu akan terus bertambah seiring didorongnya pembangunan MPP di setiap daerah sesuai amanat Peraturan Presiden No. 89/2021 tentang Penyelenggaraan Mal Pelayanan Publik.

“Kerja sama antardua negara ini diharapkan bisa membantu penerapan sistem IT pada MPP yang akan dibangun ke depannya,” ungkap Asisten Deputi Standardisasi Pelayanan Publik dan Pelayanan Inklusif KemenPAN-RB Noviana Andrina.

Dalam kesempatan tersebut, Plt. Deputi Gubernur Provinsi DKI Jakarta bidang Tata Ruang dan Lingkungan Hidup Vera Revina memperkenalkan aplikasi Jakarta Kini (JAKI) yang mengintegrasikan informasi layanan publik bagi masyarakat. Tercatat lebih dari 50 layanan publik yang dapat diakses masyarakat pada JAKI. 

Sesuai dengan slogannya sebagai Kota Kolaborasi, Jakarta selalu terbuka untuk mengembangkan banyak kesempatan dalam bidang apa pun, dengan tetap menerapkan prinzip citizen centric. 

“Pengalaman nyata yang telah dijalani Korea adalah pengetahuan berharga bagi kami untuk menuju hal yang sama,” pungkasnya. (esy/jpnn)


Menteri Korsel Lee Sang-min kagum melihat mal pelayanan publik DKI Jakarta yang terintegrasi.

Redaktur : Djainab Natalia Saroh
Reporter : Mesyia Muhammad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close