Menteri PPN Suharso Ingatkan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan
Webinar tersebut juga dihadiri oleh Deputi Bidang Kemaritiman dan Sumber Daya Alam, Arifin Rudiyanto.
Dalam sambutannya Arifin mengatakan, Bappenas dalam rangka melaksanakan tugas koordinasinya sejak tahun 2018 sudah menginisiasi penyelenggaraan road to SDGs annual conference.
“Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional sebagai koordinator pelaksanaan SDGSs di Indonesia mengajak seluruh platform partisipasi, dan masyarakat umum untuk bersama merumuskan solusi terbaik terhadap dampak covid 19 untuk pencapaian SDGs di Indonesia,” ungkap Arifin.
Menurutnya apa yang diupayakan saat ini sudah sejalan dengan langkah pemerintah yang fokus pada pencegahan penyebaran dampak covid-19 serta pembangunan yang lebih baik pascapandemi.
“Acara hari ini merupakan kick off dari rangkaian virtual SDGs annual conference 2020 yang akan dilanjutkan dengan kompetisi virtual event dan pemilihan duta kampus SDGs Indonesia. Selanjutnya sebagai acara puncak virtual SDGs annual conference 2020 akan diselenggarakan pada bulan desember 2020 nanti,” jelas Arifin.
Lebih lanjut ia mengimbau kepada seluruh masyarakat sebagai pemangku kepentingan SDGs dapat ikut serta dalam acara kompetisi tersebut.
“Kami mendorong terlaksananya berbagai kegiatan yang diselenggarakan secara mandiri dalam bentuk seminar atau webinar, sesi diskusi, gerakan bersama, dan atau konten media sosial yang diselenggarakan di bawah payung acara road to SDGs annual conference yang dikoordinasikan oleh Bappenas dengan menggunakan hastag SDGs Indonesia 2020 (#SDGsIndonesia2020),” pungkas Arifin.
Dalam acara webinar, hadir pula Executive Secretary UN ESCAP Armida Salsiah, Vice Presiden ADB Bambang Susantono, dan juga Sophie Kemkhadze dari UNDP Deputy Resident Representative. (rdo/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?