Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Meri Yulanda, Korban Tsunami Aceh yang Tujuh Tahun Dipaksa Jadi Pengemis

Berulang-ulang Lari, tetapi Selalu Tertangkap Lagi

Senin, 26 Desember 2011 – 08:08 WIB
Meri Yulanda, Korban Tsunami Aceh yang Tujuh Tahun Dipaksa Jadi Pengemis - JPNN.COM
Meri Yulanda bersama ibunya. Foto: Dok.JPNN
Pakaian lusuh, compang-camping, dan terkoyak di sana sini menjadi seragam kerja Meri selama tujuh tahun. Gaya rambut cepak layaknya laki-laki makin membuat iba orang yang melihatnya.

"Jika lihat anak-anak lain, ingin menjalani hidup seperti mereka juga. Dengan ria, mereka bisa pergi ke sekolah," ujarnya. Wajar Meri ingin bersekolah. Sebab, saat harus berpisah dengan keluarganya tujuh tahun lalu, dia telah duduk di bangku kelas III SD.

Usia yang menginjak remaja membuat nyali Meri kian berani. Akhirnya, dia menolak keinginan Fatimahsyam untuk terus-menerus mengemis. Buntutnya, Meri diusir.

Meri menuturkan, sebelumnya dirinya sering terkenang kampung halaman di Desa Ujung Baroh, Kota Meulaboh. Namun, informasi yang diperoleh Meri dari orang tua angkatnya menyebutkan bahwa orang tua kandungnya telah meninggal saat bencana gempa dan tsunami terjadi. Harapan pulang kampungnya kembali pupus.

Pada 26 Desember tujuh tahun lalu tsunami mahadahsyat menghancurkan Aceh. Sejak itu, Meri Yulanda, 15, terpisah dari keluarga. Selama tujuh tahun

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close