Mesin ATM Dibobol Maling, Pihak BCA Bilang Begini
Selain itu, ada pula pengawasan dengan teknologi. Dia menjelaskan ATM ada yang dikelola kantor wilayah dan ada juga yang dikelola vendor.
Selama 24 jam, ATM bisa dimonitor apakah beroperasi atau tidak dan bagaimana keadaannya. Karena itu, menurutnya, apabila ada tindakan membuka pintu mesin ATM secara paksa, semestinya akan terpantau di monitor.
Untuk dukung layanan keuangan bagi atlet, ofisial, dan suporter maupun pengunjung lainnya saat Asian Games 2018, Bank Mandiri telah rencanakan penempatan ATM di beberapa titik, seperti venue Jakabaring Sport City (JSC), hotel, Wisma Atlet, dan stasiun LRT.
“Total ada sekitar 33 ATM yang disiapkan khusus untuk sokong kelancaran event olahraga akbar se-Benua Asia ini,” ungkapnya.
Menurutnya, titik-titik ini di luar lokasi ATM yang saat ini sudah ada. Seperti, penambahan satu titik ATM yang ditempatkan Bandara SMB II Lantai 2. Untuk hotel ada 10 titik baru mesin ATM. Seperti di Hotel Arista, Hotel Aryaduta, Hotel Novotel, Hotel Batiqa, Hotel 101, Hotel Santika Radial, Hotel Santika Premier, Hotel Excelton, Hotel Horison Ultima, dan Hotel Wyndham.
Stasiun LRT pun jadi salah satu tempat yang dipilih. Ada dua mesin ATM di Stasiun LRT Bandara. Lalu masing-masing satu mesin ATM di Stasiun LRT Palembang Icon, Stasiun LRT Sudirman, Stasiun LRT Ampera, dan Stasiun LRT Jakabaring.
Yang terbanyak berada di venue Jakabaring Sport City (JSC), yakni sebanyak 16 titik baru ATM Bank Mandiri. Masing-masing dua titik ATM di JSC Rusunami, JSC Rusunawa, JSC Rowing Stadium, JSC Bowling, JSC Shooting Range, dan JSC Tennis Court. Lalu, tiga titik ATM di JSC Wisma Atlet. Serta, satu titik ATM di JSC Gelora Sriwijaya.
“Di titik khusus ini akan ada peningkatan pengisian uang. Jumlah pastinya belum bisa kita umumkan. Kemungkinan sekitar 20-30 persen dari biasanya. Kita juga akan siapkan tiga Mandiri Mobile. Rencananya akan ditempatkan di venue Jakabaring Sport City. Nantinya akan ada layanan ATM dan money changer,” ungkapnya seraya menyebut, untuk LRT, Bank Mandiri siapkan 10 ribu keping e-Money Mandiri untuk dukung Asian Games.