Militer Mesir Eksekusi Pendukung Mursi
Puluhan Tewas, Ratusan DitangkapSelasa, 09 Juli 2013 – 06:42 WIB
Dalam sebuah keterangan pers yang emosional, para anggota Ikhwanul Muslimin menyebut Panglima Militer Jenderal Abdul Fattah al-Sisi adalah seorang "pembantai sekaligus penjagal". Namun, dalam sebuah pernyataan resminya, pihak militer menyebut penembakan tersebut terjadi sebagai balasan terhadap upaya kelompok teroris bersenjata yang memaksa masuk ke barak tentara.
Ditambahkan, seorang tentara tewas dan sejumlah lainnya terluka. "Bahkan, beberapa di antara mereka kondisinya kritis," tandasnya.
Dalam pernyataan itu militer juga mengatakan, sekitar 200 orang ditangkap karena membawa senjata, amunisi, dan bom molotov. Jaksa setempat juga menginstruksikan penutupan markas FJP di Kairo, setelah polisi menemukan banyak senjata di dalamnya.