Minyak Goreng di Supermarket Banyak Loh, tetapi...
jpnn.com, TANGERANG SELATAN - Minyak goreng di supermarket ternyata masih tersedia banyak.
Hanya saja, yang banyak itu ialah minyak goreng nonsubsidi.
Sementara, minyak goreng subsidi seharga Rp 14 ribu per liter dan Rp 28 ribu per 2 liter kosong melompong.
Seorang karyawan Aneka Buana Cirendeu, Tangerang Selatan mengungkapkan minyak goreng subsidi selalu kosong.
Kalaupun masuk jumlahnya terbatas dan langsung diburu konsumen.
"Belum masuk minyak gorengnya. Enggak tahu juga kapan masuknya," kata karyawan berseragam putih hitam ini kepada JPNN.com, Sabtu (26/2).
Sementara itu, minyak goreng nonsubsidi harganya tetap stabil.
Ambil contoh minyak jagung merek Coco harga per 2 liter Rp 117 ribu.