Mobil Listrik Mercedes Bisa Tampung 8 Penumpang Loh..Ini Spesifikasinya
jpnn.com - BANYAK produsen kendaraan berlomba-lomba mengembangkan mobil listrik. Hal ini dilakukan untuk mengatasi polusi yang ramah lingkungan.
Namun, kebanyakan produsen mengembangkan mobil listrik dalam bentuk sedan yang hanya bisa menampung empat penumpang.
BACA JUGA : Kendaraan Niaga Mercedes Benz Dapat Berkah dari Pertumbuhan Infrastruktur
Alangkah baiknya jika mereka mengembangkan mobil listrik yang bisa menampung lebih dari empat penumpang.
Seperti dilaporkan Engadget, Rabu (5/3), bahwa Mercedes baru saja mengumumkan mobil listrik mereka bernama Concept EQV yang bisa menampung delapan penumpang sekaligus.
Mobil ini diperkirakan memiliki jarak tempuh 400 km untuk satu kali pengisian, sebelum daya listriknya habis. Baterai yang dimilikinya bisa menampung listrik hingga 100 kWh.
BACA JUGA : Video Mercedes Benz G-Class Uji Nyali Menantang Gravitasi