Momen Lebaran, Banyak yang Masuk RS karena Stroke dan Diare
Saat diperiksa, gula darahnya 348. Sementara itu, rata-rata gula darah normal seseorang kurang dari 200. ''Ini dipicu makanan,'' katanya.
Apalagi, pada momen Lebaran, banyak makanan yang mengandung kolestrol dan manis. Karena itu, penyakit stroke bisa kambuh.
Berdasar catatan RS, Wiyono sudah dua kali dirawat di RS PHC karena stroke. Sebelumnya, pada 2017 dan 2018, Wiyono pernah mengami hal serupa.
''Jadi, makanan berlebih dan gula darah sebisanya dikurangi. Perbanyak konsumsi buah dan sayuran,'' tutur dokter lulusan Universitas Wijaya Kusuma tersebut.
BACA JUGA : Hati - Hati, Sakit Gigi Bisa Bikin Stroke
Layanan IGD, kata dia, memang dipenuhi pasien stroke dan diare kemarin. Jumlahnya 50 pasien. ''Untuk stroke, ada 80 persen,'' jelas perempuan 27 tahun itu.
Sebelumnya, pada Rabu (5/6), ada 25 pasien yang ditangani. ''Sebanyak 80 persennya diare,'' ungkapnya.
Dia mengatakan, stroke dan diare bisa jadi yang tertinggi karena faktor makanan. Penganan seperti daging dan cokelat tak luput disajikan. Jika dikonsumsi sedikit, itu tentu tak masalah. Namun, dari temuan mereka, banyak yang mengonsumsinya secara berlebihan sehingga menimbulkan penyakit.