MPR Kepengin Sidang Tahunan Bukan Sekadar Agenda Seremonial
Yandri menyarankan ada sebuah format khusus yang memungkinkan terjadi komunikasi dua arah sebelum puncak acara Sidang Tahunan.
"Artinya forum-forum akademisi, atau forum-forum dialog kerakyatan, itu mungkin bisa dibuat, misalkan MPR apa saja yang sedang, apa yang dilakukan dan sudah dilakukan," kata politikus PAN tersebut.
Menurut Yandri, adanya komunikasi dua arah menjadi penting demi memunculkan partisipasi publik terhadap pembangunan bangsa.
"Toh, sekarang zaman media sosial. Kalau itu dilakukan saya meyakini interaksi masyarakat terhadap sidang tahunan itu bisa meningkat," ujar Ketua Komisi VIII itu. (ast/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!