Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

MS Kaban Siap Bersaksi di Sidang Kasus Korupsi

Sabtu, 20 November 2010 – 00:44 WIB
MS Kaban Siap Bersaksi di Sidang Kasus Korupsi - JPNN.COM
JAKARTA - Mantan Menteri Kehutanan (Menhut), MS Kaban, merasa tak risau jika diseret-seret kasus dugaan korupsi proyek Sistem Komunikasi Radio Terpadu (SKRT) yang mengantarkan mantan Kepala Biro Perencanaan Departemen Kehutanan, Wandojo Siswanto sebagai tersangka. Bahkan Kaban siap duduk di kursi saksi pada persidangan atas Wandjojo di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor)

Menurut Kaban, Wandojo adalah orang baik. "Dan saya tahu. Kalau cuma soal 10000 ribu dollar yang diterimanya itu dia tidak minta," ujar Kaban saat ditemui usai menjadi pembicara sebuah diskusi di gedung DPR RI, Jumat (19/11).

Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB) itu menambahkan, awalnya Wandjojo tidak tahu ketika ada map berisi amplop yang ditinggalkan rekanan Dephut dalam proyek SKRT. Setelah ada uang didalamnya, Wandjojo langsung menghubungi pihak rekanan guna menanyakan maksud uang yang ditinggalkan itu.

Selain itu, lanjut Kaban, mantan anak buahnya di Dephut itu juga sempat berniat mengembalikan uang itu. "Tapi yang kasih bilang itu buat bapak saja (Wandjodjo). Akhirnya disimpan saja," lanjut Kaban.

JAKARTA - Mantan Menteri Kehutanan (Menhut), MS Kaban, merasa tak risau jika diseret-seret kasus dugaan korupsi proyek Sistem Komunikasi Radio Terpadu

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close