Mudik, Masyarakat DKI Diimbau Naik di Terminal Pulo Gebang
jpnn.com, JAKARTA - Dinas perhubungan (Dishub) Provinsi DKI Jakarta mengajak masyarakat menggunakan Terminal Bus Terpadu Sentra Timur Pulo Gebang Jakarta Timur untuk arus mudik nanti.
Terminal tersebut, meski jauh dari pusat ibu kota, dianggap memiliki fasilitas yang memadai.
"Ada beberapa langkah yang sudah dilakukan Dishub, salah satunya bekerja sama dengan stake holder terkait untuk penyediaan loket bus AKAP secara elektronik," kata Wakil Kepala Dinas Perhubungan DKI Sigit Widjatmoko, Jumat (25/5).
Menurut Sigit, penjulan tiket bus secara elektronik diyakini mempersempit ruang gerak mafia dan calo tiket yang selama ini kerap memeras warga dengan membanderol harga tiket hingga dua kali lipat dari tarif normal.
"Dengan cara ini maka masyarakat tidak terancam oleh keberadaan calo," tegasnya.
Selain itu, lanjut Sigit, untuk memudahkan para calon pemudik bertransaksi di terminal ini, pihaknya menggadeng Bank DKI untuk membuka kantor cabang di terminal ini.
"Kami juga bekerja sama untuk Pembukaan cabang bank DKI di terminal Pulogebang," jelas dia.
Tak hanya itu, untuk menyukseskan mudik lebaran ini, pihaknya juga sudah menggandeng pihak kepolisian untuk mengantisipasi tindak kriminal jalanan yang kerap terjadi.