Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Muncul Desakan Agar Ketua Umum Partai ini Maju Sebagai Capres

Sabtu, 28 Agustus 2021 – 22:59 WIB
Muncul Desakan Agar Ketua Umum Partai ini Maju Sebagai Capres - JPNN.COM
Sekretaris Jenderal DPP Partai Gerindra Ahmad Muzani (tengah) menghadiri acara peresmian dimulainya pembangunan Gedung Sekretariat DPD Gerindra Bangka Belitung, Sabtu. (Partai Gerindra)

jpnn.com, BANGKA BELITUNG - Para kader Partai Gerindra mendesak Ketua Umum Prabowo Subianto tampil sebagai kandidat presiden pada Pemilihan Presiden 2024.

Hal itu dikemukakan Sekretaris Jenderal DPP Partai Gerindra Ahmad Muzani.

Menurutnya, para kader mendesak maju sebagai kandidat presiden sebagai bentuk tanda bakti bagi kemaslahatan bangsa dan negara.

Dia juga mengatakan Gerindra akan terus mencetak pemimpin di legislatif dan eksekutif yang berorientasi pada kepentingan bangsa serta negara.

"Itu sebabnya kami semua ingin agar Ketua Dewan Pembina dan Ketua Umum Gerindra Prabowo dalam Pilpres 2024 maju sebagai calon presiden."

"Karena kami ingin memberi bakti yang lebih besar dalam jabatan eksekutif pemerintahan bagi kemaslahatan bangsa dan negara, yakni keadilan kemakmuran untuk semua rakyat Indonesia," ujar Muzani dalam keterangannya di Jakarta, Sabtu (28/8).

Muzani menyatakan hal itu saat menghadiri Rapat Koordinasi DPD Partai Gerindra Bangka Belitung, Sabtu.

Dia mengatakan pencapaian Gerindra di Pemilu 2019 sebagai partai terbesar kedua secara nasional, merupakan hasil kerja keras dan dedikasi tinggi dari seluruh elemen kader partai, serta terlepas dari dukungan dan kepercayaan seluruh rakyat Indonesia.

Muncul desakan dari para kader partai ini agar ketua umumnya maju sebagai calon presiden di Pemilu 2024.

Sumber ANTARA

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close