Munfiatun, Istri Kedua Noordin M. Top ketika Suaminya Gencar Diberitakan Tewas
Cerita Surat Wasiat, Tak Lagi Getol Menggugat CeraiMinggu, 09 Agustus 2009 – 06:58 WIB
RUMAH sangat sederhana itu terletak di Desa Pecangaan Kulon, Kecamatan Pecangaan, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah. Di rumah inilah Munfiatun tinggal bersama orang tua, kakak perempuan, dan seorang pembantu. Ketika gencar diberitakan Noordin tewas tertembak kemarin, Munfiatun sedang sakit. Ini berdasarkan cerita Siti, pembantunya. Radar Kudus (Jawa Pos Group) sebenarnya ingin menemui istri kedua Noordin itu. Tapi, dia menolak.
Menurut cerita Siti, sudah seminggu ini Munfiatun sakit. "Mbak Munfiatun sakit sesak napas. Hampir lima hari ini hanya istrirahat di kamar. Jadi, mohon maaf tidak bisa bertemu. Maaf sekali, ya," ujarnya. Keterangan yang sama diungkapkan sang kakak, Fauziah, 40, yang sehari-hari tinggal satu rumah dengan Munfiatun dan ibu mereka, Harojum. "Adik saya tidak bisa dan tidak mau diganggu. Sudahlah, semuanya sudah berlalu" Jangan diungkit-ungkit lagi," katanya, dengan nada agak emosi.