Munfiatun, Istri Kedua Noordin M. Top ketika Suaminya Gencar Diberitakan Tewas
Cerita Surat Wasiat, Tak Lagi Getol Menggugat CeraiMinggu, 09 Agustus 2009 – 06:58 WIB
Menurut Fauziah, kenangan yang dilalui sang adik bersama Noordin terasa menyakitkan untuk diingat. Ibu Munfiatun, Harojum, agaknya, berpendapat sama. Karena itu, ketika didekati wartawan kemarin, Harojum agak emosional.
"Wis, Mbak. Arep takok apa maneh" Aku wis gak ono urusane. Wis, lungo wae. Wis bar kabeh urusane. Apa maneh to, Mbak" (Sudahlah, Mbak. Mau tanya apa lagi" Saya sudah tidak ada urusan. Sudah, pergi saja. Urusannya sudah selesai. Apa lagi to, Mbak?)," kata Harojum begitu reaktif saat Radar Kudus meminta izin untuk bisa bertemu Munfiatun.
Trauma keluarga tersebut sangat bisa dimaklumi. Sejak menikah dengan Noordin M. Top, keluarga ini memang tidak pernah tenang. Padahal, jika dihitung, Munfiatun tidak lama bersama Noordin. Munfiatun dan Noordin menikah pada 22 Juni 2004 di salah satu pondok pesantren di Kabupaten Pasuruan. Saat itu Noordin menggunakan nama alias Abdulrachman Aufi.