Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Musik Australia Jarang Diputar Di Stasiun Radio

Jumat, 23 Maret 2018 – 10:00 WIB
Musik Australia Jarang Diputar Di Stasiun Radio - JPNN.COM

Bagi sebuah grup band baru, mendapatkan peluang musik mereka disiarkan di stasiun radio terbesar di Australia itu dapat berarti uang, panggung yang lebih besar dan kesempatan yang lebih besar untuk periode yang lebih panjang dalam industri yang tidak mudah ini.

Tapi sebuah penelitian baru menunjukkan sejumlah stasiun radio komersial besar di Australia tidak memutar cukup sering musik-musik yang diproduksi di dalam negeri mereka sendiri.

Stasiun radio Nova, Triple M, Southern Cross Austereo's FOXFM dan stasiun radio lainnya diwajibkan oleh Code of Practice untuk memainkan 25 persen musik-musik Australia antara pukul 6 pagi hingga tengah malam.

Tetapi sejumlah stasiun radio ada yang gagal memenuhi kewajiban tersebut, dengan stasiun radio Nova di Melbourne hanya memainkan 7 persen musik Australia dalam satu pekan sepanjang bulan Juni tahun lalu, menurut penelitian yang dilakukan oleh Chrissie Vincent, kepala manajemen hiburan di Collarts, sebagai bagian dari sebuah proyek studi S-2.

"Secara keseluruhan, selama seminggu mulai dari 5 Juni hingga 11 Juni 2017, antara jam 6 pagi hingga 6 sore, Radio Nova Melbourne memainkan total 68 lagu Australia dibandingkan dengan 437 lagu Amerika, 297 lagu Inggris, 134 lagu oleh seniman Uni Eropa, 77 lagu Kanada dan 20 artis dari Selandia Baru," kata Vincent dalam laporannya.

Musik Australia Jarang Diputar Di Stasiun Radio Photo: Tidak ada artis Australia yang mamu bercokol di punca tangga lagu teratas di Australia pada tahun 2017, dan industri musik khawatir.

Di radio Nova Melbourne, laporan ini mengatakan: "Konten lokal yang dimainkan ditetapkan [diputar] pada jam terakhir dari jadwal siaran di hari itu  yakni antara pukul 11 malam dan tengah malam, ketika penonton secara signifikan telah berkurang dibandingkan penonton pada saat jam sibuk yakni pada pukul 6 pagi hingga 6 sore."

Beberapa stasiun radio komersil selama beberapa waktu dituduh "menumpuk" musik Australia - yang jarang sepopuler lagu-lagu hits terkenal dari luar negeri, menurut tangga lagu ARIA - ke dalam slot waktu yang kurang populer sebagai cara untuk memenuhi kuota mereka.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News