Narkoba Sudah Masuk Siborongborong dan Lagoboti
Terkontaminasi, Polda Tak Diajak KoordinasiSabtu, 24 Desember 2011 – 13:07 WIB
Ketiga, Sumut berdekatan dengan Malaysia. Dengan posisi seperti ini, Sumut jadi batu loncatan masuknya narkoba dari kawasan Bulan Sabit Emas (Golden Crescent) yang berada di antara Pakistan, Afganistan, dan Iran. Juga dari kawasan Segi Tiga Emas yakni Laos-Burma-Thailand.
"Bisa masuk lewat Polonia, bisa Belawan. Pertanyaannya, bagaimana pengamanan di dua tempat itu? Jangankan di Polonia dan Belawan, di Jakarta saja masih pertanyakan. Saya pastikan (narkoba) sangat mudah masuk (Sumut)," kata Togar.
Togar menyebut, permintaan narkoba terus meningkat di kawasan Sumut. "Saya kaget, di Siborongborong sudah masuk, di Lagoboti juga sudah masuk. Penderita HIV/Aids di sana juga bertambah. Gila," ujar Togar dengan nada tinggi. "Saya yakin, sabu 20 Kg dari Malaysia (yang dirampas BNN sebagai barang bukti), selain untuk dipakai di Medan, juga akan dipakai di berbagai daerah lain termasuk Siantar," imbuhnya.