Nasri Kembali Menolak Dimainkan di UCL
Rabu, 24 Agustus 2011 – 14:18 WIB
Negosiasi transfer dengan City juga sempat mengalami kemandekan. Rencananya, ketika rekan-rekannya bertarung di Italia, Nasri akan melanjutkan negosiasi. City telah melayangkan tawaran terakhir mereka yang mencapai 22 juta pounds atau setara Rp 309,3 miliar.
Itu terbilang harga yang tinggi. Sebab, kontrak Nasri di Arsenal tinggal setahun lagi. Pemain timnas Prancis itu ogah memperpanjang kontraknya di Emirates Stadium, markas Arsenal, karena ingin mencari tantangan baru.
Rumor transfer Nasri ke City bukanlah berita baru. Makanya, banyak yang kaget ketika Nasri diturunkan manajer Arsenal Arsene Wenger ketika Arsenal bertarung melawan Liverpool. Apalagi, gelandang serang berusia 24 tahun itu turun sebagai starter.