Nazaruddin Segera Diberhentikan dari DPR
Kamis, 07 Juli 2011 – 14:37 WIB
Selain itu, Nazaruddin juga diduga terlibat dalam kasus di Kementerian Pendidikan Nasional. Belum sempat penyidik meminta keterangan, Nazar lebih dulu kabur ke Singapura, 23 Mei 2011 sehari sebelum surat pencekalan KPK atas dirinya ditetapkan.
Ruhut mengungkapkan dirinya sudah berusaha keras membujuk Nazar pulang. Ruhut juga minta Nazar untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya.
Namun, sikap Nazaruddin yang tak mengindahkan permintaan partai itu telah merusak citra partai yang dibangun SBY tersebut.
Apalagi Nazar dianggap telah menyebarkan fitnah melalui 'nyanyiannya' lewat Blackberry Massenger yang menyebut politisi PD lain terlibat. Namun, hal itu dianggap PD hanya kebohongan yang dilakukan oleh Nazarudin.