Nekat Menerjang Banjir, Truk Sembako Terguling, Lihat
jpnn.com, KUTAI KARTANEGARA - Sebuah truk sembako yang nekat menerjang derasnya arus banjir terguling di jalan Desa Bukit Layang, Kecamatan Kembang Janggut, Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur pada Jumat (20/5) pagi.
Diketahui, banjir yang sudah empat hari melanda 18 desa di Kecamatan Tabang, kini meluas hingga ke Kecamatan Kembang Janggut sehingga kedua wilayah itu terisolasi.
Akses jalan menuju desa-desa di kedua kecamatan tersebut dilaporkan terputus akibat terendam banjir dengan arus yang cukup deras.
Hal tersebut dibuktikan dengan tergulingnya sebuah truk bermuatan sembako yang nekat menerjang derasnya banjir ketika menuju satu desa di Kecamatan Kembang Janggut.
Peristiwa tergulingnya truk sembako tersebut sempat terekam kamera warga dan viral di media sosial. Mobil angkutan barang itu terguling ke arah sebelah kiri.
Pascakejadian, sang sopir langsung berupaya menyelamatkan barang-barang dari bak truk agar tidak hanyut dibawa arus banjir.
Kapolsek Kembang Janggut Iptu Hadriansyah menyebut banjir yang melanda Kembang Janggut merupakan kiriman dari Kecamatan Tabang.
"Sudah empat hari wilayah Tabang banjir, kemudian air turun ke Kecamatan Kembang Janggut yang daerahnya ini lebih rendah," ucapnya saat dihubungi JPNN.com pada Jumat sore.