Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Neno Warisman Digelari Laksamana di Aceh, Kagak Salah Itu?

Senin, 01 Oktober 2018 – 16:44 WIB
Neno Warisman Digelari Laksamana di Aceh, Kagak Salah Itu? - JPNN.COM
Neno Warisman. Foto: Instagram

jpnn.com, JAKARTA - Gelar Laksamana Muda Cut Nyak Dien untuk penggerak #2019GantiPresiden Neno Warisman dari Kerajaan Meureuhom Daya di Nangroe Aceh Darussalam (NAD) menyisakan kritik keras. Tokoh muda NAD Thamren Ananda menilai pemberian gelar untuk pentolan Tim Sukses Prabowo Subianto - Sandiaga S Uno itu merupakan tindakan yang ceroboh yang mencederai nilai-nilai sejarah masyarakat Aceh.

“Pemberian gelar kepada Neno itu telah menginjak-injak nilai historis masyarakat Aceh,” kata Thamren kepada wartawan, Senin (1/10).

Thamren lantas membeber sejumlah alasan untuk mempersoalkan gelar untuk Neno. Pertama, kata dia, mekanisme pemberian  gelar di Aceh kepada seseorang sudah diatur oleh Wali Nanggroe.

Kedua, lanjut Thamren, untuk memberikan gelar kepada seseorang harus melalui proses yang panjang, terutama  meneliti rekam jejak penerimanya. “Si penerima gelar (harus) memiliki attitude (sikap, red) rekam jejak serta kontribusi yang nyata terhadap pembangunan masyarakat Aceh,” jelasnya.

Neno Warisman Digelari Laksamana di Aceh, Kagak Salah Itu?
Thamren Ananda. Foto: dokumentasi pribadi

Karena itu Thamren mempertanyakan motivasi di balik pemberian gelar kepada Neno. “Karena penerimanya tidak memenuhi kedua syarat itu,” ujar dia.

Thamren pun menyarankan panitia yang memberikan segera mencabut gelar untuk Neno, sekaligus meminta maaf kepada masyarakat di Bumi Serambi Mekah itu.  “Semoga ke depan tidak ada lagi tindakan ceroboh seperti itu demi mengejar kekuasaan. Kalau ingin mendapatkan kekuasaan jangan pernah melakukan tindakan yang mencederai nilai-nilai historis masyarakat Aceh,” pungkasnya.

Sebelumnya Neno berada di NAD, Minggu (30/9) untuk mengukuhkan komunitas #2019PrabowoSandi di Gedung Haji Yusriah Lampeneurut, Aceh Besar. Dalam acara itu, Neno yang didampingi Ketua DPD Gerindra Aceh TA Khalid dan mantan Panglima GAM Muzakir Manaf selaku Dewan Penasihat Badan Pemenangan Nasional Prabowo-Sandiaga Uno menerima gelar kehormatan Laksamana Muda Cut Nyak Dien dari Raja Meureuhom Daya, Saifullah.
               
Pegiat sejarah Aceh Mizuar Mahdi juga mengkritik penyematan gelar kehormatan Laksamana Muda Cut Nyak Dien kepada Neno. Alasannya, Neno tidak pantas menerima gelar itu.

Gelar Laksamana Muda Cut Nyak Dien untuk Neno Warisman dari Kerajaan Meureuhom Daya di Nangroe Aceh Darussalam (NAD) justru menyisakan kritik tajam.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close