Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Netizen Heboh! Shopee Cup ASEAN Club Championship 2024/25 Bakal Segera Hadir!

Jumat, 05 April 2024 – 15:00 WIB
Netizen Heboh! Shopee Cup ASEAN Club Championship 2024/25 Bakal Segera Hadir! - JPNN.COM
Federasi Sepak Bola Asia Tenggara atau ASEAN (AFF) mengumumkan Shopee akan menjadi mitra resmi dalam penyelenggaraan kompetisi antarklub sepak bola ASEAN. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Kabar baik buat penggemar bola di seluruh penjuru Indonesia dan Asia Tenggara!

Federasi Sepak Bola Asia Tenggara atau ASEAN (AFF) mengumumkan Shopee akan menjadi mitra resmi dalam penyelenggaraan kompetisi antarklub sepak bola ASEAN perdana dengan nama Shopee Cup.

Sebab, klub-klub sepak bola di Asia Tenggara akan hadir berkompetisi untuk memperebutkan juara Shopee Cup Asean Club Championship 2024/2025.

Shopee Cup hadir untuk menaungi tingginya ketertarikan dan antusiasme masyarakat terhadap pertandingan sepak bola, sekaligus memberikan wadah untuk klub sepak bola ASEAN agar bisa terus maju dan berkembang hingga sukses di kancah internasional. Turnamen ini bakal digelar mulai 17 Juli 2024 hingga 21 Mei 2025 nanti.

Kehadiran Shopee Cup dinilai sebagai momen bersejarah dalam dunia persepakbolaan ASEAN, hal ini diungkapkan langsung oleh Mayor Jenderal Khiev Sameth, Presiden Federasi Sepak Bola Asia Tenggara atau ASEAN (AFF).

“Hari ini menandai langkah bersejarah pada sepak bola ASEAN. Shopee Cup akan menjadi aspek penting dalam menciptakan masa depan yang menarik bagi klub sepak bola ASEAN dan mentransformasi permainan di wilayah ini. Turnamen ini akan memupuk aspirasi bagi klub-klub ternama untuk menjadi juara ASEAN dan tampil sukses di Asia,” ujarnya.

Netizen Heboh! Shopee Cup ASEAN Club Championship 2024/25 Bakal Segera Hadir!

Khiev Sameth mengatakan kerja sama dengan Shopee sebagai mitra resmi dalam turnamen Asean Club Championship 2024/2025, diharapkan bisa memajukan dan mengembangkan klub sepak bola di Asia Tenggara.

Federasi Sepak Bola Asia Tenggara atau ASEAN (AFF) mengumumkan Shopee akan menjadi mitra resmi dalam penyelenggaraan kompetisi antarklub sepak bola ASEAN

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close