Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Newmont Pangkas Karyawan Asing

Rabu, 03 Oktober 2012 – 08:33 WIB
Newmont Pangkas Karyawan Asing - JPNN.COM
Hingga saat ini, lanjut dia, NNT belum membuat laporan resmi terkait hal itu. Karena itu, Jero belum mengetahui alasan pemutusan hubungan kerja tersebut. "Mereka tidak boleh dengan mudah, tanpa pemberitahuan, tanpa izin dari saya, melakukan PHK. Itu tidak boleh, apa pun alasannya," sebutnya.

Rendahnya produksi emas dan tembaga Newmont akibat kondisi pertambangan Batu Hijau di Nusa Tenggara Barat yang terus menurun. Karena itu, saat ini Newmont tengah melakukan perluasan lokasi tambang di wilayah pegunungan Sumbawa. Meski alasannya produksi turun, pemerintah berharap PHK menjadi langkah terakhir.

Saat ini, 31 persen saham NNT dikuasai PT Multi Daerah Bersaing (MDB), konsorsium Grup Bakrie melalui PT Bumi Resources Tbk (BUMI). Bakrie sendiri memiliki 75 persen saham di MDB. Secara tidak langsung Bakrie sendiri mengantongi 24 persen saham Newmont.

Direktur Eksekutif Indonesian Mining Association (IMA) Syahrir A.B. berharap PT NNT bisa melakukan efisiensi terlebih dahulu sebelum memutuskan PHK kepada karyawannya. "Keputusan PHK di tambang sebenarnya bukan sesuatu yang berlebihan. Kita hanya khawatir itu diikuti perusahaan-perusahaan lain," ungkapnya.

JAKARTA - Untuk menekan biaya produksi, PT Newmont Nusa Tenggara (NNT) berencana memangkas jumlah tenaga kerja tahun ini. Langkah tersebut dilakukan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close