Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Nilai 70

Oleh: Dahlan Iskan

Kamis, 18 April 2024 – 06:53 WIB
Nilai 70 - JPNN.COM
Dahlan Iskan (Disway). Foto: Ricardo/JPNN.com

Kisah selanjutnya Anda sudah tahu. Dari satu pos menteri Lee ke pos menteri lainnya. Termasuk pernah jadi menteri keuangan.

Baca Juga:

Lalu dia terkena kanker otak. Sakit gawatnya itu dibuka blak ke media. Detail penyakitnya, pengobatan yang dilakukan, dan jenis obatnya tidak ada yang dirahasiakan.

Pun dengan risiko orang mulai berspekulasi: tidak akan bisa jadi perdana menteri. Apalagi ketika Lee Kuan Yew meletakkan jabatan. Yang jadi penggantinya adalah Goh Chok Tong.

Lee Hsien Loong sembuh. Total. Harapan jadi pemimpin tertinggi Singapura hidup lagi. Apalagi setelah jabatannya naik menjadi wakil perdana menteri.

Lee akhirnya jadi perdana menteri ketika umurnya sudah 52 tahun: 2004. Berarti saat meletakkan jabatan tanggal 15 Mei bulan depan genap 20 tahun dia memimpin Singapura.

Tentu Lee bisa saja tambah lima tahun lagi. Kalau ia mau. Tapi, tahun lalu, Lee menegaskan ''akan meletakkan jabatan ketika partai siap-siap berulang tahun ke-70".

Waktu mengucapkan pidato itu Lee berlinang air mata. Kekuasaan akhirnya harus dia lepas. Bahkan, sebenarnya, akan dilakukan dua tahun lalu. Yakni tepat ketika dia berumur 70 tahun.

"Singapura tidak boleh dipimpin oleh orang yang umurnya sudah 70 tahun," kata Lee tiga tahun lalu.

Anda sudah tahu hebatnya kisah percintaan suami istri anak pendiri dan Perdana Menteri Singapura Lee Kuan Yew ini.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
  • Dahlan Iskan

    Antre Maling

    Senin, 20 Mei 2024 – 07:07 WIB
    Antre Maling - JPNN.com
  • Dahlan Iskan

    Antre Bonek

    Minggu, 19 Mei 2024 – 07:53 WIB
    Antre Bonek - JPNN.com
  • Dahlan Iskan

    Lia Ahok

    Jumat, 17 Mei 2024 – 07:47 WIB
    Lia Ahok - JPNN.com
  • Dahlan Iskan

    Lia Simple

    Kamis, 16 Mei 2024 – 07:07 WIB
    Lia Simple - JPNN.com
X Close