Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Nilai Ekspor Menurun, Impor Bahan Baku Berkurang

Minggu, 19 Maret 2017 – 11:27 WIB
Nilai Ekspor Menurun, Impor Bahan Baku Berkurang - JPNN.COM
BPS. FOTO: JPNN

Ketua GINSI Jatim Bambang Sukadi memperkirakan penurunan pada impor bahan baku/penolong terkait dengan pelambatan ekonomi di luar negeri.

Akibat nilai ekspor menurun, impor bahan baku pun berkurang.

”Kalau ekspor berkurang, kebutuhan terhadap bahan baku/penolong juga berkurang,” kata Bambang di Surabaya, Jumat (17/3).

Meski demikian, secara keseluruhan kinerja impor terbilang stabil.

Sebab, tingkat kebergantungan terhadap bahan baku/penolong termasuk tinggi sehingga tidak pernah mengalami penurunan signifikan.

Selama ini, Jatim banyak mengimpor bahan baku/penolong untuk kebutuhan industri. Misalnya, bahan baku tekstil berupa kapas.

”Karena untuk komoditas tertentu sampai saat ini belum ada pengganti di dalam negeri sehingga alternatifnya mengimpor,” papar Bambang.

Terkendalinya nilai tukar rupiah juga membantu stabilitas produksi dalam negeri.

Impor komoditas nonmigas Jawa Timur pada Februari menurun dibandingkan Januari 2017.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TAGS   ekspor  impor  BPS 
BERITA LAINNYA
X Close