Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Novanto dan Elektabilitas Golkar Buat Akbar Tanjung Galau

Jumat, 03 November 2017 – 23:09 WIB
Novanto dan Elektabilitas Golkar Buat Akbar Tanjung Galau - JPNN.COM
Wakil Ketua Dewan Kehormatan Golkar Akbar Tanjung. Foto: dokumen JPNN.Com

jpnn.com, JAKARTA - Berbagai persoalan yang mendera Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto membuat Akbar Tanjung prihatin.

Termasuk yang terbaru soal meme dirinya yang berujung pemindaan netizen ke Bareskrim Polri.

Yang membuat Akbar prihatin adalah pengaruh dari citra Novanto terhadap partai berlambang beringin yang dipimpinnya.

"Citra itu akan berdampak kepada Golkar. Nah kami warga Golkar pernah memimpin Golkar tentu sangat prihatin, dan sedih penurunan opini publik kepada Golkar akhir-akhir ini," ujar Akbar usai mengikuti pertemuan dengan Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat (3/11).

Dia kemudian mengutip angka-angka dari sejumlah lembaga survei yang menunjukkan penurunan elektabilitas Golkar di mata rakyat.

Angkanya, menurut dia, hanya tinggal satu digit.

Akbar takut elektabilitas partai yang pernah dipimpinnya itu terus anjlok hingga menyentuh angka parliamentary threshold.

"Kalau tren terus turun yang saya takutkan, enam sekian, lima sekian, empat sekian, 3 sekian, dan kalau sampai tiga sekian itu artinya tidak melewati batas threshold. Berarti kita tidak punya wakil. Itu yang saya takutkan. Mudah mudahan tidak," pungkasnya.(fat/jpnn)

Kasus Setya Novanto berdampak pada kredibilitas Partai Golkar

Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close