Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Novanto Minta Kader Awasi Ketat Penggunaan Dana Desa

Minggu, 08 Januari 2017 – 20:27 WIB
Novanto Minta Kader Awasi Ketat Penggunaan Dana Desa - JPNN.COM
Setya Novanto di acara pelantikan Golkar Sulteng. Foto: Ist

"Jumlah penduduk miskin di desa jauh lebih banyak dibanding perkotaan. Bahkan tingkat keparahan dan kedalamannya juga lebih tinggi. Karena itu Politik Anggaran Golkar harus diarahkan untuk mengatasi masalah tersebut. Sehingga setiap tahun ada perbaikan dan kemajuan," jelasnya.

Pada kesempatan tersebut Novanto mengingatkan semua kader bahwa Pileg dan Pilres 2019 tinggal sekitar dua tahun lagi.

Kebijakan akselerasi harus dijalankan secara konsisten. Karena itu, konsolidasi organisasi harus dituntaskan sampai ke tingkat yg paling bawah, desa dan kelurahan.

Novanto juga menekankan, kemenangan dalam Pilkada 2017 jadi perhatian. Sebab, kemenangan pada Pilkada 2017 dan 2018 merupakan titik antara bagi kemenangan pada 2019.

"Saya mengintruksikan seluruh kader harus turun ke lapangan mendukung pemenangan paslon Golkar di daerahnya masing-masing," tutupnya.

Dalam acara pelantikan tersebut selain dihadiri Gubernur Sulteng, Longki Janggala, dan pejabat daerah lainnya, juga pimpinan teras DPP Partai Golkar, seperti, Robert Kardinal, Yahya Zaini dan Fadh Arafiq serta Ketua Umum IIPG Deistry Astriani Novanto. (rmol/dil/jpnn)

 Partai Golkar mendukung peningkatan transfer dana ke daerah dan dana desa. Pasalnya, kebijakan tersebut diyakini bakal memperkuat pembangunan

Redaktur & Reporter : Adil

Sumber RMOL.co

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News