Oh In Kyun Beber Perubahan Suasana Setelah Jacksen Latih Persipura
“Waktu saya masih lebih muda saya sering bermain di posisi sayap juga. Jadi, tidak masalah,” ujarnya.
In Kyun juga mengaku sedang berjuang untuk bisa semakin menyatu dengan strategi yang diterapkan oleh Jacksen.
“Sekarang saya sedang terus adaptasi juga supaya bisa cocok dalam permainan tim,” katanya.
Dirinya juga membeberkan merasakan suasana berbeda dalam timnya setelah tongkat kepelatihan beralih ke tangan Jacksen.
In Kyun merasa performa Persipura saat ini telah membaik dan perlahan kembali ke karakter asli.
“Anda bisa lihat sendiri performa kami di dua laga dengan mendapatkan kemenangan. Suasana tim juga sudah berbeda,” jelasnya.
Dia menilai pengalaman Jacksen yang pernah menukangi Persipura selama tujuh musim menjadi nilai plus.
“Jacksen memang lebih paham dengan kultur sepak bola Papua. Dia punya pengalaman,” tandasnya. (eri/tho/cepos).