Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ojol Bentrok dengan Debt Collector di Sleman, Begini Kata Polisi

Jumat, 06 Maret 2020 – 00:52 WIB
Ojol Bentrok dengan Debt Collector di Sleman, Begini Kata Polisi - JPNN.COM
Ojol vs debt collector yang sempat ricuh. Foto: DWI AGUS/RADAR JOGJA

Kapolres Sleman AKBP Rizki Ferdiansyah memastikan tak ada tebang pilih. Tindakan tegas berlaku pada pelaku biang kericuhan. Untuk itu dia meminta kedua belah pihak bisa menahan diri.

Dia tak ingin ada kesalahan persepsi dari kedua belah pihak. Sehingga upaya mediasi akan dilakukan secara mendalam. Baik oleh korban penganiayaan, kantor ojol maupun kantor kredit dan leasing.

“Sebenarnya sudah ditengahi oleh Polsek Depok Timur. Tapi di luar dugaan justru melebar sehingga kami ambil alih. Kami telusuri masalahnya apa, jika ada masalah hukum kami proses nantinya,” katanya.

Perwira menengah dua melati ini mengakui sempat ada pertemuan antara pihak DC dengan manajemen ojol. Belum rampung pertemuan, rombongan ojol telah menyemut di depan komplek kantor.

Tanpa sebab yang jelas muncul kericuhan. Rizki menduga ada kesimpangsiuran informasi. Selain itu ada pihak yang memprovokasi kedua belah pihak. Hingga berujung pada kericuhan di Ringroad Utara, Wahid Hasyim dan Tambakbayan.

“Sempat ada info pihak DC mau balas dendam. Ini masih kami dalami faktanya. Setidaknya untuk saat ini suasana sudah kondusif. Kami tetap berjaga-jaga di lokasi,” ujarnya. (dwi/ila/radarjogja)

Akar keributan antara debt collector dengan pengendara ojol Yogyakarta berawal dari penganiayaan kepada salah satu pengendara ojol, Rabu (4/3).

Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close