Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

OKP Minta Haris Tidak Ganggu Ketum Hasil Kongres XVI KNPI

Senin, 11 April 2022 – 01:51 WIB
OKP Minta Haris Tidak Ganggu Ketum Hasil Kongres XVI KNPI - JPNN.COM
Muhammad Ryano Satrya Panjaitan terpilih sebagai Ketua Umum DPP KNPI Periode 2022-2025 pada Kongres XVI organisasi itu di Hotel Sultan, Jakarta 8-10 April 2022. Foto: Dok. KNPI

"Yang mengaku KNPI di sana itu tidak lagi didukung mayoritas OKP,” tegas Adheri.

Adheri juga menanggapi Haris Pertama yang mengaku masih sebagai Ketua Umum KNPI.

Dirinya juga tertawa bilamana Haris masih mengeklaim sebagai Ketua Umum KNPI.

“Kami mau tertawa karena lucu sih, Haris masih mengaku Ketua Umum KNPI. Kan sudah jelas Forum Kongres penyatuan menetapkan Bung Ryano secara aklamasi sebagai Ketum KNPI," ujar Adheri.

“Haris Pertama tidak lagi didukung mayoritas OKP,” kata Adheri.

Bahkan kata dia, Tim 9 sudah melakukan pendekatan untuk mengajak Haris bergabung. Hal itu demi masa depan pemuda Indonesia.

“Saya menduga karena sikap Bung Haris Pertama yang haus kekuasaan. Jadi, apa pun akan dilakukan dan suka main pecat tanpa mekanisme,” kata dia.

Dia juga membantah Ryano dipecat oleh Haris.

Muhammad Ryano Satrya Panjaitan terpilih sebagai Ketua Umum DPP KNPI Periode 2022-2025. Berbagai OKP dan para Ketua DPD KNPI menyambut baik hasil kongres itu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close