Organda Minta Pemudik Bermotor Dibatasi
Paling Rawan KecelakaanJumat, 19 September 2008 – 11:39 WIB
Murphy meyakini, pemudik bermotor tahun ini melebihi 2,7 juta jiwa atau lebih tinggi dari prediksi pemerintah 2,5 juta jiwa. Penyebabnya, kenaikan harga BBM membuat tarif bus dan kereta api meningkat sehingga tidak terjangkau kalangan menengah bawah. Di sisi lain, pertumbuhan kredit konsumsi yang terus digenjot memungkinkan jumlah sepeda motor meningkat tajam.
Murphy tak menampik peningkatan pemudik bermotor menurunkan jumlah penumpang bus antarkota antarprovinsi. Namun, peningkatan kecelakaan yang melibatkan sepeda motor juga merugikan pengusaha angkutan umum. Satu kecelakaan melibatkan sepeda motor menyebabkan tiga kerugian.