Osama Berencana Serang Jaringan Kereta AS
Sabtu, 07 Mei 2011 – 05:35 WIB
"Dia (Osama) terus merancang serangan, mengusulkan tempat-tempat yang latyak dijadikan target, dan mengomunikasikan ide tersebut dengan para pemimpin Al Qaeda," kata seorang pejabat keamanan AS kepada Washington Post.
Washington Post kemarin juga merilis bahwa persembunyian Osama di Abbottabad itu ternyata sudah diintai selama berbulan-bulan oleh CIA. Tim CIA menyewa sebuah rumah tidak jauh dari kediaman Osama berlantai tiga itu.
Pengamatan dilakukan secara tertutup melalui teleskop, kamera, lensa telefoto, dan peralatan infra merah. Digunakan pula peralatan untuk menyadap untuk menangkap pembicaraan dari dalam rumah itu, termasuk yang melalui ponsel.