Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pak Ganjar Dorong UMKM Naik Kelas, Masuk Hotel

Senin, 05 April 2021 – 22:32 WIB
Pak Ganjar Dorong UMKM Naik Kelas, Masuk Hotel - JPNN.COM
Gubernur Ganjar Pranowo di acara UMKM Network and Business Fair. Foto: IG @ganjarpranowo

jpnn.com, SEMARANG - Gubernur Jateng Ganjar Pranowo menghadiri acara UMKM Network and Business Fair di Hotel Novotel, Semarang, Senin (5/4).

Dalam acara tersebut juga dilakukan penandatanganan kerja sama antara empat hotel di bawah naungan Accor Group dengan koperasi dan UMKM di Jawa Tengah.

Kerja sama itu juga dilakukan di Solo dan Surabaya sebagai upaya menaikkan kelas produk UMKM di Jawa Tengah.

"Kami gandeng produk UMKM, terus kemudian kami taruh di hotel. Setidaknya di hotel ini kopi sudah ada stand-nya, ada pojok untuk UMKM dan mini bar juga sehingga orang bisa langsung mencicipi produk lokal," kata Ganjar usai acara.

Dia menambahkan, ketika pertemuan tersebut sudah terjalin maka yang perlu menjadi perhatian adalah menjaga dan meningkatkan kualitas produk UMKM.

Artinya produk-produk UMKM yang bisa masuk ke hotel tersebut telah melewati seleksi kualitas. Termasuk pendukungnya seperti cerita, narasi, atau story telling dari produk tersebut.

"Biar lulus harus berkualitas. Kalau memang tidak bisa maka kami ajari, pemerintah turun tangan dengan memberikan pelatihan dan pendampingan," katanya.

Kepala Dinas Koperasi dan UMKM, Ema Rachmawati, mengatakan kerja sama itu terwujud sebagai bentuk kolaborasi lintas OPD di Jawa Tengah.

Gubernur Ganjar Pranowo mengatakan produk-produk UMKM yang bisa masuk ke hotel telah melewati seleksi kualitas

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News