Pak Ganjar Joging Lewat Depan Panti Wreda, Oma Priskila Kaget Lalu Terlihat Ceria
Mbak Atik yang mendampingi Ganjar juga ikut menyapa Oma Priskila dan menimbrung dalam obrolan itu.
“Sering lihat di TV, ini ketemu langsung baru pertama kali,” tutur Oma Priskila.
Menurut dia, sudah banyak orang mengenal Ganjar. Namun, Oma Priskila tidak menyangka dirinya akan bertemu langsung dengan tokoh yang kini menjadi bakal capres untuk Pilpres 2024 tersebut.
“Orangnya ramah, Bu Ganjar juga ramah. Enggak bermimpi ketemu mereka, enggak menyangka,” tutur Oma Priskila.
Dia juga mendoakan Ganjar yang telah menjadi bakal capres dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Hanura, dan Partai Perindo itu.
“Pak, jadi presiden ya, biar kayak Pak Jokowi,” ucap Oma Priskila.
Sejurut kemudian, Ganjar berpamitan.
“Saya pamit ya, Oma, tak (mau) lanjut jalan lagi. Sehat-sehat terus," kata Ganjar.