Pak Tito, Tolong Ungkap Pamen Polri Penganiaya Wanita Simpanan
jpnn.com - JAKARTA - Ketua Presidium Indonesia Police Watch (IPW) Neta S Pane mendesak Kapolri Jenderal Tito Karnavian segera mengumumkan nama perwira menengah (pamen) Polri yang diduga menganiaya seorang perempuan berinisial Ay.
Perempuan yang berprofesi sebagai model itu disebut-sebut dekat dengan pamen Polri yang kini berurusan dengan Divisi Profesi dan Pengamanan (Divpropam).
Menurut Neta, sudah bukan masanya lagi ada perwira Polri bertindak brutal.
"IPW mengecam keras tindakan brutal yang dilakukan anggota Polri kepada orang dekatnya itu," kata Neta, Jumat (16/9).
Neta menambahkan, seorang perwira Polri yang berani menganiaya orang dekatnya, tentu bisa bertindak lebih terhadap orang lain.
Karenanya Neta mendesak Polri membawa salah satu perwiranya yang diduga menganiaya Ay itu ke pengadilan.
Sebelumnya, Neta mengaku mendapat informasi bahwa Ay melaporkan seorang pamen Polri itu. Ay yang mengaku sebagai istri siri perwira menengah Polri itu dianiaya hingga cacat di bagian wajahnya.
Karenanya Neta mengingatkan agar jangan sampai kasus itu didiamkan saja.