Pakai Teknologi Canggih, MGID Raih Best Digital Ad Network
jpnn.com, JAKARTA - Platform periklanan global, MGID dinobatkan sebagai ‘Best Digital Ad Network’ di MarTech Breakthrough Awards.
Penghargaan ini diberikan atas teknologi contextual intelligence dan proses brand safety ketat dan transparan milik MGID.
CEO MGID Sergii Denysenko mengatakan penghargaan ini menyorot dampak dari solusi contextual intelligence.
"Ini merupakan imbalan dari usaha-usaha kami dalam mengembangkan langkah-langkah brand safety dan periklanan etis," kata Sergii dalam keterangannya, Kamis (25/8).
Contextual intelligence MGID didesain untuk membantu membuka inventaris yang terblokir, menghasilkan lebih banyak penghasilan, dan meningkatkan relevansi dari iklan yang berada di sebelah konten terkait.
"Selain itu, meningkatkan kinerja kampanye sambil menjamin brand safety bagi para pengiklan," tuturnya.
Managing Director MarTech Breakthough James Johnson menambahkan pengiklan harus memastikan bahwa iklan-iklannya tidak berjalan berdampingan dengan konten bermasalah.
Oleh karena itu, pengiklan menonaktifkan kategori-kategori konten tertentu atau menggunakan daftar blokir kata kunci.