Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

PAN Ajak Anak Muda Kedepankan Politik Ide dan Gagasan

Kamis, 03 Agustus 2023 – 18:01 WIB
PAN Ajak Anak Muda Kedepankan Politik Ide dan Gagasan - JPNN.COM
Bendera Partai Amanat Nasional (PAN). Foto: dokumen JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Partai Amanat Nasional (PAN) terus berupaya untuk meraih hati anak muda Indonesia menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang.

Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PAN Jawa Timur, Ahmad Rizki Sadig mengatakan anak muda merupakan pemilih rasional, bukan emosional.

Menurutnya, anak muda sudah lelah dengan politik yang saling mencaci maki.

"Kami di PAN menawarkan ayo kita hadirkan politik ide dan gagasan. Bukan politik yang saling menjatuhkan," kata Rizki.

Selain itu, politik ide dan gagagasan PAN juga bertujuan untuk membuat suasana sosial menjadi lebih sejuk.

PAN prihatin masyarakat saat ini terpecah belah karena pengaruh negative dari media sosial.

“Faktanya di media sosial tidak ada adu ide dan gagasan. Tidak ada debat substantif, yang ada stigma cebong-kadrun yang tidak selesai-selesai," ucap Rizki.

Oleh karena itu, PAN juga turut mengajak generasi muda untuk menjaga dan merawat persatuan. Salah satunya dengan menertibkan buzzer yang kerap menyebarkan ujaran kebencian.

PAN prihatin masyarakat saat ini terpecah belah karena pengaruh negative dari media sosial.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close