Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

PAN Punya 1.239 Bacaleg

Rabu, 10 April 2013 – 15:04 WIB
PAN Punya 1.239 Bacaleg - JPNN.COM
JAKARTA - Ketua Badan Pemenangan Pemilu Partai Amanat Nasional (PAN), Viva Yoga Mauladi menyatakan, partainya sudah memiliki 1.239 bakal calon anggota legislatif (bacaleg)

Saat ini sudah finalisasi untuk menjadi daftar calon sementara (DCS) anggota legislatif. "Ini sudah finalisasi untuk diseleksi atau diverifikasi administrasi," ujar Viva melalui pesan singkat kepada wartawan, Rabu (10/4)

PAN berencana menyerahkan daftar caleg pada tanggal 15 April 2013 mendatang ke Komisi Pemilihan Umum (KPU). "Menurut petunjuk ketua umum PAN, Hatta Rajasa akan mendaftar tanggal 15. Mendaftarkan 560 caleg," terang Viva.

Pria yang menjabat sebagai wakil ketua fraksi PAN tersebut menyatakan bahwa komposisi caleg laki-laki lebih banyak daripada perempuan. "30 persen perempuan, 70 persen laki-laki. Sesuai persyaratan pencalegan di Undang-undang Nomor 8 tahun 2012," tandasnya.

JAKARTA - Ketua Badan Pemenangan Pemilu Partai Amanat Nasional (PAN), Viva Yoga Mauladi menyatakan, partainya sudah memiliki 1.239 bakal calon anggota

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close