Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pancasila Ideologi Terbaik Perangi Radikalisme

Rabu, 05 Oktober 2016 – 15:20 WIB
Pancasila Ideologi Terbaik Perangi Radikalisme - JPNN.COM
Ilustrasi teroris. Foto: AFP

 Lebih parah lagi, mereka mengabaikan fakta bahwa Pancasila tidak bertentangan dengan nilai-nilai Islam.

"Kelompok-kelompok yang cenderung secara ekstrem anti terhadap Pancasila serta melawannya dengan cara-cara kekerasan dengan modus terorisme kemungkinan disponsori oleh kepentingan asing. Makanya kelompok-kelompok seperti ini harus diwaspadai dan diberikan pemahaman. Kalau tidak bisa diberikan pemahaman, tentu ada konsekuensi hukum demi keutuhan NKRI," urai Suhardi.

Untuk memberikan pemahaman itu, Suhardi menegaskan pentingnya program deradikalisasi kepada masyarakat.

Tidak hanya kepada orang atau kelompok yang sudah terkontaminasi pandangan keliru itu, juga kepada masyarakat umum agar tidak mudah terprovokasi dengan ideologi-ideologi sesat yang cenderung mengarah ke radikalisme dan terorisme.

"Mereka berbahaya karena menghalalkan segala macam cara untuk mencapai tujuannya seperti yang dilakukan para pelaku terorisme selama ini," tegas Suhardi.

Suhardi menggarisbawahi bahwa pemahaman tentang ideologi Pancasila sangat penting diberikan kepada generasi muda.

Karena generasi muda merupakan incaran kaum radikal terorisme untuk melancarkan propagandanya. Apalagi generasi muda sangat rentan dengan pengaruh budaya luar negeri. (jos/jpnn)

JAKARTA- Pancasila adalah ideologi terbaik di seluruh dunia dalam memerangi radikalisme dan terorisme. Dengan Pancasila, berbagai agama, suku, budaya,

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News