Panja RUU Pengkor Rapat di Karawaci
ICW Pesimis Bisa Kelar Sesuai TargetSelasa, 25 Agustus 2009 – 14:37 WIB
Dia menjelaskan, panja akan membahas 10 daftar inventarisasi masalah (DIM), antara lain menyangkut judul RUU, pengertian hakim ad hoc dan hakim karier, dan tempat kedudukan pengadilan tipikor. Ditegaskan, pihaknya akan melakukan langkah-langkah terobosan agar pembahasan berjalan cepat. "Kami berjalan cepat. Tidak benar kalau ada yang mengatakan kami jalan di tempat. Tolong kami beri masukan-masukan yang cerdas dan kreatif," ujarnya.
Secara terpisah, Indonesia Corruption Watch (ICW) pesimistis RUU itu akan rampung sebelum 30 September mendatang. Ketua Dewan Etika ICW Dadang Tri Sasongko yang ditemui di Kantor Yayasan Lembaga Bantuan Hukum Indonesia (YLBHI) di Jalan Diponegoro, Jakarta, Selasa (25/8), mengatakan ada dua kemungkinan yang membuat RUU itu lambat untuk dirampungkan. Pertama, dua lembaga pembentuk undang-undang baik DPR dan Presiden malas. Kedua, mereka berada di bawah tekanan.