Para Pelatih Cinta yang Siap Membantu Pria Menggaet Perempuan Idaman
Materi Awal Tingkatkan Pede, Praktik Langsung di MallSenin, 11 Juli 2011 – 08:08 WIB
Setelah menjalani pelatihan di dalam kelas, para peserta diajak praktik lapangan. Mereka dibawa ke sebuah mall dan diharuskan mengajak ngobrol sebanyak mungkin perempuan. "Istilahnya di kalangan kami, nge-hit," katanya.
Tapi, mereka diharamkan memperkenalkan diri. "Kalau kita memperkenalkan diri, secara tidak langsung kita mengakui bahwa kita asing bagi dia. Jangan begitu. Langsung saja pilih topik, ajak mereka ngobrol asyik. Bahwa dia dapat nama dan nomor telepon, itu pasti muncul dengan sendirinya," katanya.
Para klien Kei juga diharamkan "menembak" perempuan yang disukai. Sebab, itu bukan cara-cara "lelaki". Bahkan, di Amerika Serikat pun, para lelaki tidak menembak perempuan yang ingin dipacarinya. Kata Kei, budaya "menembak cewek" hanya ada di Indonesia dan beberapa negara Asia. Barangkali itu karena pengaruh sinetron melankolis khas Korea Selatan dan Jepang.