Para Siswa Berprestasi Ini Beruntung Dapat Hadiah Laptop dari Sahabat Ganjar
Terdapat sekitar 100 paket sembako murah yang dapat dibeli masyarakat yang berhak dengan menggunakan sistem kupon.
Diharapkan upaya ini dilakukan, untuk membantu masyarakat yang harus bertahan dari sulitnya masa pandemi sehingga dapat meringankan sedikit beban mereka.
Selanjutnya kegiatan Sahabat Ganjar pada penutup rangkaian aksi hari Jumat (19/11) ini adalah pemberian tambahan modal kepada pengrajin anyaman rotan di daerah Desa Pulau Telo.
Pihak UMKM yang mendapat kesempatan diberikan bantuan oleh Sahabat Ganjar adalah Pak Slamet, seorang perajin. Hal ini dilakukan sebagai bentuk wujud peduli Sahabat Ganjar dalam mendorong UMKM yang berada di Kalimantan Tengah.
“Seluruh rangkaian acara yang dilakukan ini bukan tanpa alasan, kami sangat ingin membantu meringankan beban mereka. Karena menjadi Sahabat Ganjar bukanlah semata-mata hanya relawan pendukung Ganjar Pranowo tetapi relawan yang juga peduli saudara-saudara kita di Indonesia karena Pak Ganjar selalu memberikan contoh pada kami," tutur Indah Ch, Humas DPP Sahabat Ganjar.
Seluruh rangkaian acara Sahabat Ganjar selalu melakukan protokol kesehatan yang ketat yaitu dengan menjaga jarak, mencuci tangan dan memakai masker yang manapun berada guna mempersempit luasan penyebaran virus Covid-19. (flo/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini: