Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Para Tokoh Lintas Iman Menobatkan Gus Muhaimin menjadi Bapak Toleransi

Sabtu, 24 Agustus 2024 – 11:32 WIB
Para Tokoh Lintas Iman Menobatkan Gus Muhaimin menjadi Bapak Toleransi - JPNN.COM
Gus Muhaimin bersama sejumlah tokoh lintas iman di Pura Jagatnatha Puja Mandala, Bali, Jumat (23/8) malam.

Sementara itu, Gus Muhaimin mengaku bersyukur bisa bertemu dengan para tokoh lintas agama dan lintas iman, serta tokoh adat di Bali.

”Ini menjadi kebahagiaan bagi semua. Semoga para tokoh lintas agama, iman dan tokoh adat ini selalu dalam keadaan sehat. Saya sungguh bersyukur bisa bertemu tokoh-tokoh agama lintas iman yang menyambut saya di Bali dengan semangat yang luar biasa,” katanya.

Wakil Ketua DPR RI ini menyampaikan terima kasih atas penobatan dirinya sebagai Bapak Toleransi Penjaga Pancasila.

”Penghargaan kehormatan sebagai tokoh toleransi ini merupakan komitmen bersama dari dahulu dan ini terus dilakukan untuk terus membangun toleransi, kebinekaan, dan kebersamaan di dalam berbangsa dan bernegara,” katanya.

Gus Muhaimin mengatakan bahwa penghargaan tersebut menjadi pengakuan kepada seluruh keluarga besar PKB dan Nahdlatul Ulama (NU) yang selama ini berkomitmen dalam menjaga kebinekaan dalam cita-cita dan ideologi.

”Saya sampaikan terima kasih, ini menjadi motivasi warga PKB dan warga NU untuk terus bersama-sama menjaga Indonesia. Terima kasih seluruh tokoh lintas agama. Semoga ini akan membawa kemajuan bangsa,” katanya. (*/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!

Gus Muhaimin berharap ini menjadi motivasi warga PKB dan warga NU untuk terus bersama-sama menjaga Indonesia.

Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA