Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Para Ulama Pendukung 01 dan 02 Bersatu Sambut Ramadan

Minggu, 05 Mei 2019 – 11:51 WIB
Para Ulama Pendukung 01 dan 02 Bersatu Sambut Ramadan - JPNN.COM
Sebanyak 1.200 ulama dan umaro pendukung Capres dan Cawapres 01 dan 02 dari delapan kecamatan se-Jakarta Barat berkumpul dalam acara silaturahmi. Foto IST

jpnn.com, JAKARTA - Sebanyak 1.200 ulama dan umaro pendukung Capres dan Cawapres 01 dan 02 dari delapan kecamatan se-Jakarta Barat berkumpul dalam acara silaturahmi ulsma bertema, 'Kita Rajut Kebersamaan Dalam Menjaga Keutuhan NKRI serta menyambut keberkahan bulan suci Ramadan 1440 Hijriah'.

Pertemuan itu berlangsung penuh keakraban di Masjid Agung Al-Muhlisin, Grogol, Jakarta Barat, Sabtu (4/5) malam.

Imam Besar Masjid Istiqlal, Nazaruddin Umar dalam tausiahnya menuturkan kekompakan masyarakat dan ulama di wilayah Jakarta Barat terlihat dalam acara ini.

Nazaruddin juga mengajak ulama dan umaro serta masyarakat untuk memperbanyak salawat, doa kepada orang tua, baik yang ada dan juga telah tiada.

Silaturahmi kepada orang tua yang wafat juga hendaknya dikunjungi untuk tetap menjaga silaturahmi yang baik. Mengirimkan doa-doa dan memohon maaf kepada orang tua.

“Jaga silaturahmi sebaik-baiknya. Kunjungi orang tua sebelum Ramadan tiba. Memohon maaf kepada orang tua baik yang masih ada maupun yang telah tiada. Merekalah yang membesarkan dan merawat kita. Jaga sebaik-baiknya silaturahmi kepada orang tua danjuga hubungan antar manusia,” tutur Nazaruddin.

“Orang yang wafatpun bisa memberikan efek kepada orang yang masih hidup. Jadi tetaplah menjaga silaturahmi kepada orang tua yang telah tiada sekali pun,” sambung Nazaruddin.

Terlebih, Bulan Ramadan ini merupakan moment yang bagus untuk saling memaafkan.

Kekompakan masyarakat dan ulama di wilayah Jakarta Barat terlihat dalam acara ini.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News