Pasar Senen, Pasarnya Orang Batak di Jakarta
Jumat, 17 Februari 2012 – 09:07 WIB
Ibu-ibu yang ramah dan 'ramai' saat ngomong ini, cerita, kain-kain ulos dagangannya dipasok langsung dari pengrajin ulos yang ada di daerah, sesuai jenisnya. "Untuk satu jenis ulos sebulan rata-rata 10 lusin," ujarnya, sembari mengaku berjualan di Pasar Senen Inpres itu sejak 1975.
Dia cerita, sebagian besar pembeli ulos dagangannya adalah warga Batak di Jakarta. "Sudah banyak langganan kita," ujarnya pamer.
Sebelah kios Tiorina adalah lapak ikan asin. "Teri Medan Bang...teri Medan, asli," ujar Umar, si penjual, tatkala koran ini mendekat. Teri Medan, katanya, merupakan dagangannya yang paling laris. "Setiap hari pasokan datang dari Medan," imbuhnya mulai membuka pembicaraan.