Patrialis Merasa Ada yang Kebelet jadi Menteri
Karena Digoyang Kasus KorupsiSelasa, 19 Oktober 2010 – 20:42 WIB
Namun menurut Patrialis, dirinya bukan pertama kali menerima fitnah yang dilancarkan Gempita. “Sudah sering saya difitnah begini, terutama menjelang evaluasi kinerja satu tahun pemerintahan. Alhamdulillah, yang dituduhkan itu tidak benar sama sekali,” ujar Patrialis.
Patrialis menduga, pihak yang melancarkan fitnah terhadap dirinya itu adalah orang-orang yang mungkin kalah dalam tender dan sakit hati karena tidak mendapat fasilitas pelayanan dari dirinya selama menjadi menteri. “Selama ini mereka mungkin mendapat fasilitas, tapi sekarang tidak mereka terima lagi. Atau kemungkinan orang yang sudah kebelet ingin menjadi Menteri Hukum dan HAM,” tegas Patrialis.
Sebab, kata Patrialis, selama dirinya menjadi menteri selama setahun ini, semua tender di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM harus sesuai prosedur dan aturan yang berlaku. “Saya selalu menginstruksi kepada seluruh pejabat di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM untuk tidak melakukan korupsi, mark up dan mengurangi kualitas barang,” kata Patrialis.