Payudara Tak Sakit Lagi, Malinda Balik ke Bui
Jumat, 19 Agustus 2011 – 17:01 WIB
Keluhan di dada itu diduga merupakan efek samping dari operasi payudara yang sebelumnya dijalani Malinda. Namun selama di tahanan, bekas operasi itu tak mendapatkan perawatan semestinya sehingga menimbulkan rasa sakit.
Seperti diketahui, polisi sejak April lalu menahan Malinda terkait kasus penggelapan dana nasabah Citibank senilai puluhan miliar. Ia ditahan bersama sejumlah tersangka lainnya yang terkait dalam kasus tersebut.(zul/jpnn)