PB NU Larang Nahdliyin Masuk FPI
Jumat, 02 Juli 2010 – 02:40 WIB
Sementara itu, PB NU melarang warga nahdliyin menjadi anggota FPI. "Kami tidak setuju ada kekerasan yang dilakukan ormas atau kelompok masyarakat dengan dalih apa pun," tutur Masdar.
Kaukus Pancasila itu beranggota sejumlah tokoh masyarakat lintas agama. Mereka secara langsung meminta PB NU ikut masuk ke dalam gerbong yang berencana mengajukan class action pembubaran FPI. Langkah tersebut dilakukan sehubungan dengan insiden di Banyuwangi. FPI di sana sempat memaksa membubarkan forum yang dihadiri sejumlah politisi PDIP dan kelompok masyarakat.
"Kami usul agar PB NU dan organ lain melakukan inisiasi class action untuk membubarkan (FPI) melalui pengadilan," pinta wakil kaukus yang juga sosiolog UI Thamrin Amal Tomagola. Selain Thamrin, dalam kaukus tersebut ikut Wakil Ketua DPD GKR Hemas, istri Sultan HB X. (dyn/c3)