Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

PBB Kecam Undang-Undang Anti-Islam India

Jumat, 13 Desember 2019 – 23:04 WIB
PBB Kecam Undang-Undang Anti-Islam India - JPNN.COM
Unjuk rasa memprotes RUU Perubahan Kewarganegaraan, sebuah ruu yang memberikan kewarganegaraan kepada warga dengan agama minoritas yang dianiaya di negara Muslim tetangga, di Ahmedabad, India, Senin (9/12). Foto: REUTERS

jpnn.com, JENEWA - Kantor Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) untuk Hak Asasi Manusia (OHCHR) menyuarakan keprihatinan terhadap UU Kewarganegaraan India yang baru. Pasalnya, undang-undang tersebut mendiskriminasi umat Islam.

"Kami prihatin dengan Undang-Undang Kewarganegaraan 2019 India yang pada dasarnya bersifat diskriminatif," kata juru bicara PBB untuk hak asasi manusia, Jeremy Laurence di Jenewa, Jumat (13/12).

UU baru itu memudahkan imigran non-Hindu untuk mendapat kewarganegaraan India. Namun, kemudahan tersebut tidak berlaku bagi pendatang beragama Islam.

Jeremy menilai, hukum diskriminatif tersebut sangat jelas bertentangan dengan nilai-nilai di dalam konstitusi India.

"Kami memahami UU baru akan ditinjau oleh Mahkamah Agung India dan berharap akan mempertimbangkan dengan cermat kompatibilitas hukum dengan kewajiban hak asasi manusia internasional India," kata Laurence.

Pemerintah nasionalis Hindu yang dipimpin Perdana Menteri Narendra Modi berkilah RUU Amandemen Kewarganegaraan akan melindungi kaum minoritas dari Bangladesh, Pakistan dan Afghanistan.

Sementara itu, para kritikus menilai aturan diskriminatif di UU baru ini akan merusak konstitusi sekuler India. Sementara sejumlah kritikus lain berpendapat UU itu akan membuat negara-negara bagian di utara India dibanjiri orang asing. (ant/dil/jpnn)

PBB menyuarakan keprihatinan terhadap UU Kewarganegaraan India yang baru. Pasalnya, undang-undang tersebut mendiskriminasi muslim.

Redaktur & Reporter : Adil

Sumber Antara

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News