Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pegadaian: Investasi Emas Semakin Dilirik Untuk Berinvestasi

Rabu, 26 Agustus 2020 – 14:55 WIB
Pegadaian: Investasi Emas Semakin Dilirik Untuk Berinvestasi - JPNN.COM
PT Pegadaian (Persero). Foto Lydia Sari/jpnn.com

jpnn.com, JAKARTA - PT Pegadaian (Persero) menyatakan investasi emas semakin diminati seiring dengan harga komoditas tersebut yang terus meningkat setiap harinya.

Hal ini seperti terlihat di Kantor Cabang Pegadaian Cokronegaran, Solo.

Total rekening tabungan emas di kantor cabang tersebut mencapai 9.409 rekening 17.357,32 gram.

Secara bulanan ada kenaikan 0,95 persen, sedangkan year to date naik 15,76 persen, dan year on year naik 156,4 persen dibandingkan Juli 2019.

"Kalau di Pegadaian di antaranya ada Galeri 24 atau tabungan emas. Ini bisa untuk investasi," ujar Kepala Kantor Cabang Pegadaian Cokronegaran Tri Bambang Sulistyo di Solo.

Di sisi lain, untuk harga emas batangan melalui Galeri 24 saat ini sudah tembus di atas harga Rp1 juta per gram.

Bahkan, dikatakannya, dalam satu tahunnya keuntungan per gram bisa mencapai 15 persen.

"Itu rata-rata kenaikannya bisa mencapai 15 persen. Meski demikian, banyak komponen yang mempengaruhi pergerakan harga emas, di antaranya tingkat permintaan, nilai mata uang, faktor regulasi, dan faktor politik," katanya.

Adapun total transaksi di Pegadaian saat ini 80 persennya merupakan gadai emas. Terlebih harga emas semakin melambung.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close