Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pelamar Pengawas TPS Hampir 2 Kali Lipat dari Jumlah yang Dibutuhkan

Rabu, 23 Oktober 2024 – 19:39 WIB
Pelamar Pengawas TPS Hampir 2 Kali Lipat dari Jumlah yang Dibutuhkan - JPNN.COM
Ketua Bawaslu Bandarlampung Apriliwanda saat dimintai keterangan. (ANTARA/HO-Bawaslu Bandarlampung).

jpnn.com - BANDARLAMPUNG - Jumlah pelamar pengawas tempat pemungutan suara (TPS) Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Bandarlampung hampir dua kali lipat dari jumlah yang dibutuhkan.

Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Bandarlampung mencatat terdapat 2.500 orang pendaftar.

"Dari kebutuhan pengawas tps 1.433 orang saat ini sudah ada 2.500 orang," ujar Ketua Bawaslu Kota Bandarlampung Apriliwanda, di Bandarlampung, Rabu (23/10).

Dia berharap pengawas kecamatan (panwascam) yang menyeleksi pengawas tps dapat benar-benar menempatkan mereka sesuai kompetensi yang ada.

"Dari jumlah pelamar yang ada di tiap tps-nya, kami lihat panwascan memiliki opsi-opsi untuk memilih dan menempatkan calon pengawas tps sesuai kompetensi dan pengalaman, sehingga zona-zona yang dianggap sebagai daerah rawan dapat terkondisikan pada hari pemungutan suara nanti," ucapnya.

Sementara itu anggota Bawaslu Bandarlampung Juwita mengatakan dari 2.500 orang yang melamar pengawas tps di kantor sekretariat panwaslucam se-Kota Bandarlampung, lebih banyak perempuan dengan 1.251 orang dan laki-laki mencapai 1.231 orang.

"Hari ini merupakan hari terakhir tahap wawancara pengawas tps sejak dibuka pendaftaran sejak 12 Oktober," katanya.

Kemudian, lanjut dia, untuk penetapan dan pengumuman pengawas tps terpilih akan berlangsung pada 23-25 Oktober mendatang dan mereka akan dilantik pada 3-4 November.

Jumlah pelamar pengawas tempat pemungutan suara (Pilkada) Bandarlampung hampir dua kali lipat dari jumlah yang dibutuhkan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close